Ariffud Muhammad Ariffud is a Technical Content Writer with an educational background in Informatics. He has extensive expertise in Linux and VPS, authoring over 200 articles on server management and web development. Follow him on LinkedIn.

Cara Bikin Website lewat HP, Gratis & Praktis untuk Pemula

6 min read

Cara Membuat Website untuk Pemula Tanpa Coding

Sekarang ini, website bukan lagi menjadi kebutuhan instansi atau perusahaan besar saja, tapi juga individu. Website bisa menjadi tempat berbagi informasi, hingga self-branding. Untungnya, buat website sekarang tak perlu repot, karena ada beberapa cara bikin website lewat HP yang bisa Anda lakukan di mana saja.

Ya, Anda tidak perlu lagi mengandalkan komputer untuk membuat website. Cukup dengan perangkat HP yang selalu dibawa, Anda dapat membangun situs web sendiri dengan mudah, praktis, dan gratis!

Artikel ini akan menjelaskan cara bikin website lewat HP gratis dengan WordPress.com. Jangan khawatir, karena panduan ini tidak memerlukan keterampilan teknis, sehingga cocok bagi Anda yang belum pernah membangun situs web sebelumnya.

Sudah siap? Mari simak tutorial lengkapnya!

Mengapa Memilih WordPress.com?

WordPress.com adalah versi gratis WordPress untuk membuat website dan blog secara instan tanpa perlu kemampuan teknis. Selain versi ini, ada WordPress.org yang juga bisa digunakan untuk membuat website.

Namun, ada beberapa perbedaan WordPress.com dan WordPress.org. WordPress.com dikelola langsung oleh WordPress, sedangkan WordPress.org dapat diinstall secara bebas di layanan hosting.

Untuk membuat website gratis, Anda dapat memanfaatkan layanan WordPress.com. Layanan ini sangat populer dan banyak dipilih karena alasan-alasan berikut:

  • Gratis – WordPress.com menawarkan layanan dasar yang dapat Anda nikmati secara cuma-cuma.
  • Tidak Perlu Coding – Anda tidak perlu menguasai coding atau keterampilan pemrograman, karena WordPress.com menyediakan template dan tool yang mudah digunakan.
  • Responsive – Tampilan website yang dibuat dengan WordPress.com akan responsif, yang berarti bisa menyesuaikan ukuran layar perangkat yang Anda gunakan, baik itu smartphone, tablet, maupun laptop.

Namun, sebagai layanan gratisan, WordPress.com tentu saja masih memiliki kekurangan. Bagian selanjutnya akan membahas beberapa kekurangan WordPress gratis untuk buat website.

Kekurangan WordPress.com untuk Membuat Website

Berikut adalah beberapa kekurangan yang perlu Anda pertimbangkan sebelum membuat website gratis di HP dengan WordPress.com:

1. Tidak Bisa Pasang Adsense

Salah satu keterbatasan utama WordPress.com adalah ketidakmampuannya untuk memasang iklan dari Google Adsense. Artinya, Anda tidak dapat memonetisasi situs web secara bebas dengan layanan gratisan ini.

WordPress memang memiliki program iklan sendiri bernama WordAds. Namun, untuk menikmati layanan ini, Anda perlu mengupgrade WordPress.com ke versi premium dengan biaya mulai dari Rp168 ribuan/bulan.

2. Upgrade Layanan Berbayar Mahal

Meskipun WordPress.com menawarkan layanan dasar gratis, sebagian besar fiturnya hanya dapat dinikmati dengan melakukan upgrade ke paket berbayar. Sebagai contoh, untuk bisa menginstall plugin dan tema, Anda perlu merogoh kocek hingga Rp536 ribuan per bulan.

tabel perbandingan harga layanan wordpress.com

Padahal, jika menggunakan layanan hosting untuk WordPress, Anda dapat memanfaatkan semua fitur WordPress tanpa terkecuali hanya dengan biaya mulai dari Rp24 ribuan saja per bulan lho.

Dengan layanan ini, Anda bisa menikmati ribuan pilihan tema dan plugin untuk menyesuaikan website lebih lanjut, pengaturan dan kustomisasi website yang lebih lengkap, plus domain gratis dan SSL unlimited agar website lebih profesional!

WordPress Hosting CTA Button

3. Tidak Support Plugin dan Tema

Pada WordPress.com, Anda tidak dapat menginstall plugin dan tema dari repository WordPress secara bebas. Hal ini tentu saja akan membatasi kreativitas Anda dalam mendesain tampilan situs web, serta mengurangi fungsionalitas website.

4. Pengaturan Lebih Terbatas

WordPress.com memang menyediakan beberapa pengaturan dasar untuk website, judul situs, slogan, dan bahasa. Namun jika dibandingkan dengan WordPress pada layanan hosting (self-hosted), pengaturan yang tersedia sangat terbatas.

Jika Anda ingin mengonfigurasi situs secara mendalam hingga ke aspek-aspek teknis, hal ini tentu saja menjadi sebuah kekurangan.

5. Proses Migrasi Agak Ribet

Jika Anda memulai dengan WordPress.com dan kemudian memutuskan untuk beralih ke platform self-hosted WordPress, proses migrasi bisa menjadi agak rumit. Anda perlu mentransfer konten dan mengatur ulang tema, yang dapat memakan waktu.

cara mengekspor konten di wordpress.com

Tapi tenang, karena kami memiliki panduan cara pindah hosting WordPress ke hosting sendiri apabila Anda ingin beralih dari WordPress.com ke WordPress.org di layanan hosting yang lebih fleksibel dan kaya fitur.

Cara Bikin Website lewat HP Gratis dengan WordPress

Setelah memahami kelebihan dan kekurangan WordPress.com, sekarang saatnya mencoba cara membuat website di HP dengan platform gratisan ini. 

Berikut langkah-langkah cara bikin website lewat HP yang bisa Anda ikuti:

  1. Install aplikasi WordPress di HP.
  2. Daftar akun WordPress.com.
  3. Buat situs web baru.
  4. Sesuaikan pengaturan website.
  5. Tambahkan halaman baru.
  6. Terbitkan postingan pertama.

Yuk langsung menuju penjelasan langkah yang pertama!

1. Install Aplikasi WordPress di HP

Anda perlu mengunduh dan menginstall aplikasi WordPress terlebih dahulu untuk memulai cara buat website gratis lewat HP. Aplikasi ini tersedia secara gratis untuk platform Android dan iOS.

Mari ikuti panduan penginstalannya berikut ini:

  1. Buka App Store (untuk pengguna iOS) atau Google Play Store (untuk pengguna Android) di perangkat HP Anda.
  2. Cari WordPress di kotak pencarian dan temukan aplikasi resmi WordPress yang dikembangkan oleh Automattic.
  3. Klik Unduh atau Instal untuk mendownload dan menginstall aplikasi WordPress di HP Anda.
install aplikasi wordpress.com sebagai cara bikin website lewat hp

  1. Silakan tunggu proses pemasangan aplikasi hingga selesai.

2. Daftar Akun WordPress.com

Setelah berhasil menginstal WordPress, langkah berikutnya dalam cara membuat website di HP adalah mendaftar akun WordPress. Akun ini memungkinkan Anda membuat dan mengelola website secara gratis.

Ini dia langkah-langkahnya:

  1. Buka aplikasi WordPress yang telah Anda install sebelumnya.
  2. Pada tampilan awal, klik tombol Login atau daftar dengan WordPress.com untuk memulai proses pendaftaran akun baru.
buka aplikasi wordpress.com

  1. Selanjutnya, Anda akan diminta memasukkan alamat email untuk WordPress. Jika sudah, klik Lanjutkan. Anda juga dapat langsung mendaftar dengan akun Google.
daftar akun wordpress baru sebagai cara buat website gratis lewat hp

  1. WordPress akan mengirimkan email verifikasi ke alamat email yang Anda daftarkan. Buka email tersebut dan klik tautan verifikasi untuk mengaktifkan akun Anda.
verifikasi email pendaftaran akun wordpress

  1. Kembali ke aplikasi WordPress, sekarang masukkan nama pengguna, username, dan password untuk akun baru Anda. Informasi ini nantinya Anda perlukan untuk login ke akun yang sama.

3. Buat Situs Web Baru

Jika sudah memiliki akun WordPress, Anda dapat langsung membuat situs web baru. Tahap ini meliputi penginstalan aplikasi tambahan bernama Jetpack, pemilihan jenis website, tema, hingga nama domain.

Cara bikin website gratis lewat HP setelah mengaktifkan akun WordPress adalah sebagai berikut:

  1. Pada tampilan seperti di bawah, klik tombol Tambah situs baru untuk mulai membangun website.
mulai membuat situs wordpress sebagai cara membuat website di hp

  1. Anda akan diminta untuk menginstal aplikasi Jetpack. Silakan klik tombol Coba aplikasi Jetpack baru.
peringatan untuk menginstall aplikasi jetpack

  1. Install Jetpack dari App Store atau Play Store Anda. Setelah penginstalan selesai, masuk ke aplikasi tersebut menggunakan akun WordPress Anda.
  2. Jika sudah berhasil masuk, klik tombol Tambah situs baru.
mulai membuat situs wordpress di jetpack sebagai cara bikin website gratis lewat hp

  1. Silakan pilih jenis website Anda sesuai dengan kebutuhan.
memilih topik website

  1. Waktunya memilih tema dari beberapa opsi desain yang tersedia.
memilih tema website sebagai cara membuat website di hp gratis

  1. Tentukan nama domain sesuai preferensi Anda. Sebagai catatan, domain Anda akan diberi imbuhan .wordpress.com, misalnya situspertamaanda.wordpress.com.
memilih nama domain sebagai cara bikin website lewat hp

  1. Akhiri dengan mengklik tombol Buat Situs.
  2. Selanjutnya, akan muncul tampilan yang menunjukkan bahwa situs WordPress berhasil dibuat. Silakan klik tombol Oke.
tampilan preview website

4. Sesuaikan Pengaturan Website

Tahap selanjutnya dalam cara membuat website di HP adalah menyesuaikan pengaturan website sesuai dengan tujuan dan preferensi Anda. Untuk melakukannya, silakan ikuti langkah-langkah di bawah:

  1. Pada aplikasi Jetpack, klik tab Menu yang terletak di pojok kanan atas.
tampilan dashboard situs dalam cara buat website gratis lewat hp

  1. Setelah itu, scroll ke bawah dan klik menu Pengaturan Situs.
mengakses menu pengaturan situs

  1. Di jendela Pengaturan Situs, klik Judul Situs untuk mengganti nama website Anda.
mengedit judul situs dalam cara membuat website di hp

  1. Lanjutkan dengan mengedit Slogan atau deskripsi situs Anda.
  2. Anda juga bebas mengatur hal-hal lain sesuai kebutuhan dan preferensi.
tampilan pengaturan situs

  1. Kembali ke tab Menu, sekarang klik Media Sosial.
  2. Hubungkan website WordPress dengan akun media sosial seperti Facebook, Instagram Business, atau LinkedIn. Dengan begitu, postingan situs Anda akan dibagikan secara otomatis di media sosial yang terhubung.
menghubungkan wordpress ke akun media sosial sebagai cara bikin website gratis lewat hp

5. Tambahkan Halaman Baru

Sekarang saatnya menambahkan halaman baru ke website WordPress Anda. Halaman adalah tempat di mana Anda menampilkan konten yang lebih statis, seperti Tentang Saya (About Me), Kontak, dan Disclaimer.

Sebagai contoh, berikut adalah cara membuat halaman About Me:

  1. Dari Beranda Situs, klik Menu lalu pilih opsi Halaman.
mengakses menu halaman

  1. Di jendela Halaman, klik tombol + di pojok kanan bawah untuk membuat halaman baru.
mulai membuat halaman baru dalam cara membuat website di hp gratis

  1. Selanjutnya, pilih tata letak atau layout sesuai jenis halaman yang ingin Anda buat. Jika sudah, klik Buat Halaman.
memilih layout halaman

  1. Waktunya mengedit halaman. Di sini, Anda dapat mengganti gambar, menuliskan deskripsi diri, hingga menambahkan tautan menuju akun media sosial.
mengedit halaman baru dalam cara bikin website lewat hp

  1. Jika sudah selesai mengisi halaman, klik tombol Terbitkan untuk mempublish halaman baru tersebut.

6. Terbitkan Postingan Pertama

Anda telah berhasil membuat halaman di WordPress. Selanjutnya, mari belajar membuat postingan, yaitu konten dinamis yang dapat Anda gunakan untuk berbagi informasi dan cerita kepada pengunjung website Anda.

Untuk menerbitkan postingan dalam cara membuat website di HP gratis, langkah-langkahnya adalah:

  1. Akses tab Menu, lalu pilih opsi Pos.
  2. Pada jendela Pos, klik tombol Buat pos.
membuat postingan baru di wordpress

  1. Anda akan diarahkan ke editor postingan. Mulailah dengan membuat judul postingan kemudian menulis konten. Atau, Anda bisa mencoba membuat konten dengan ChatGPT.
mengedit postingan baru dalam cara buat website gratis lewat hp

  1. Manfaatkan ikon “+” di bawah editor untuk menambahkan blok ke postingan. Di sini, Anda dapat memasukkan gambar, tabel, tombol, dan elemen-elemen lainnya.
opsi blok wordpress yang dapat digunakan

  1. Terakhir, publish postingan Anda dengan mengklik tombol Terbitkan.

Selamat! Anda telah berhasil membuat website di WordPress melalui HP. Bagaimana, mudah sekali, bukan?

Website Apa yang Bisa Dibuat di WordPress.com?

WordPress.com merupakan opsi menarik bagi Anda yang masih pemula dan ingin membuat blog pribadi. Namun, platform ini memiliki banyak keterbatasan dalam hal fitur dan fleksibilitas.

Jika Anda memiliki tujuan yang lebih profesional, seperti membangun website bisnis, menjual produk secara online, atau website untuk affiliate marketing, maka WordPress.com bukanlah pilihan yang tepat.

Pertimbangkan untuk menggunakan layanan WordPress.org yang dipasang di layanan hosting. Dengan WordPress.org, Anda memiliki kontrol penuh serta kebebasan untuk mengembangkan website sesuai kebutuhan.

Selain itu, WordPress.org juga memudahkan Anda memonetisasi situs melalui berbagai platform, seperti Google Adsense. Lebih dari itu, dengan ribuan plugin dan tema yang tersedia untuk diinstal, Anda dapat dengan mudah menambahkan fitur-fitur baru ke website seiring perkembangan bisnis Anda.

Dengan kata lain, WordPress.org adalah platform yang mampu mengakomodasi pertumbuhan website dan bisnis Anda di masa depan.

Bikin Website Lebih Fleksibel dengan WordPress Hosting!

Melalui artikel ini, Anda telah mempelajari cara bikin website lewat HP gratis menggunakan layanan WordPress.com. Platform ini sudah cukup baik untuk pemakaian ringan, seperti membangun blog pribadi.

Namun, perlu diingat bahwa cara membuat website di HP secara gratis ini memiliki kekurangan dalam hal ketersediaan fitur dan potensi monetisasi. Upgrade ke versi berbayar WordPress.com juga bukanlah pilihan bijak, karena biaya yang cukup mahal.

Sebagai alternatif yang lebih fleksibel, Anda bisa mempertimbangkan layanan WordPress Hosting dari Niagahoster.

Dengan biaya mulai dari Rp24.900 per bulan, Anda akan mendapatkan berbagai keuntungan, seperti domain gratis yang dapat dipilih, kebebasan untuk menginstall ribuan plugin dan tema, serta teknologi LiteSpeed Enterprise dan Web Application Firewall untuk menjaga kecepatan dan keamanan website Anda.

Jadi, tunggu apa lagi? Mari bangun website impian Anda dengan WordPress Hosting Niagahoster sekarang!

Paket WordPress Hosting terbaik untuk website super cepat!
Klik untuk Buat Website

Ariffud Muhammad Ariffud is a Technical Content Writer with an educational background in Informatics. He has extensive expertise in Linux and VPS, authoring over 200 articles on server management and web development. Follow him on LinkedIn.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *