Aldwin Nayoan Aldwin is a content writer at Niagahoster. Specializing in web hosting and WordPress, he is eager to help people uplevel their business on the internet. Apart from being a tech junkie, Aldwin likes fiction and photography.

Makna Wedding: Upgrade Hosting, Tidak Ragu Layani Banyak Pengunjung

4 min read

Featured image Makna Wedding

Semua pengusaha pasti senang melihat bisnisnya ramai dan berkembang. Namun, sumber daya yang dimiliki harus bisa menunjang perkembangan tersebut. Jika tidak, kesempatan untuk maju akan terbuang sia-sia.

Hal tersebut disadari oleh Ramadhona, pemilik Makna Wedding. Jumlah konsumen bisnis wedding organizer-nya ini terus meningkat setelah dipasarkan melalui website. Untungnya, Ramadhona menemukan solusi sebelum terjadi masalah. Bahkan, ia jadi menemukan peluang bisnis baru berkat solusi tersebut.

Penasaran dengan cara Ramadhona mengatasi masalah websitenya, kan? Simak kisahnya di artikel ini!

Mencari Celah dari Masalah

Bisnis Makna Wedding dimulai dengan cukup sederhana. Wedding organizer asal Palembang ini awalnya belum menawarkan paket pernikahan yang lengkap. 

“Dulu tahun pertama kita fokus ke jasa WO (wedding organizer) saja,” ujar Ramadhona.

Sebagai bisnis baru, saat itu strategi promosi yang dilakukan Ramadhona juga masih sederhana. “Pemasaran awalnya melalui Instagram. Selain itu dari mulut ke mulut melalui teman dan team Makna Wedding,” ungkapnya.

Akun Instagram Makna Wedding

Namun, Ramadhona sadar bahwa Makna Wedding tidak akan bisa maju jika hanya menjual jasa wedding organizer. Apalagi, persaingan di industri yang ia geluti sangat padat. Mau tak mau, ia harus bisa menawarkan pelayanan yang lebih unggul dari kompetitor.

Makna Wedding memang belum memiliki unique selling point ketika dirintis. Namun,  seiring berjalannya waktu, Ramadhona menciptakannya dari kendala yang sering ditemui klien-kliennya.

“Karena klien susah sekali mendapatkan informasi harga, baik gedung maupun vendor-vendor lain, kami berinisiatif untuk menawarkan paket pernikahan yang lengkap. Harapannya, calon pengantin tidak perlu pusing mencari fasilitas pernikahan dengan menggunakan jasa Makna Wedding,” cerita Ramadhona.

Berangkat dari misi tersebut, kini Makna Wedding sudah bekerjasama dengan 90 persen venue pernikahan yang ada di Palembang. Hebat, ya?

Meski demikian, perjalanan Makna Wedding merangkul gedung, hotel, dan tempat outdoor tersebut tidak memakan waktu singkat.

“Prosesnya bertahap sejak 2018. Pertama-tama kami masuk ke paketan gedung dulu. Baru setelah itu masuk ke paketan hotel, lalu outdoor,” jelas Ramadhona.

Ambil Risiko dengan Membuat Website

Dengan berkembangnya layanan Makna Wedding, Ramadhona merasa bahwa Instagram sudah bukan lagi platform yang tepat untuk pemasarannya. Setidaknya ada dua alasan yang mendukung pemikiran Ramadhona, yaitu:

  • Kendali atas Konten Terbatas
    Instagram menampilkan konten dalam urutan kronologis. Artinya, postingan-postingan terbaru saja yang terlihat di bagian atas akun Instagram. Seiring bertambahnya postingan baru, postingan lama semakin tertimbun di bawah. Jika Ramadhona mem-posting paket-paket pernikahan di Instagram Makna Wedding, calon klien harus bersusah payah mencari informasi tersebut di antara postingan lainnya.
  • Desain Platform Tidak Bisa Diubah
    Pengguna platform media sosial, termasuk Instagram, tidak bisa mengubah tampilan akunnya. Mau tidak mau, pengguna harus menggunakan user interface Instagram. Bagi Ramadhona yang berbisnis, bisa menentukan tampilan sesuai kebutuhan adalah fitur wajib. Terlebih, tampilan custom akan memudahkan branding.

Baca Juga: Media Sosial vs Website: Manakah yang Terbaik untuk Mengawali Bisnis?

Karena dua alasan di atas, Ramadhona ingin membuat website untuk bisnis jasa wedding organizernya. Apalagi, ia tidak begitu asing dengan dunia website. 

Kendati demikian, Ramadhona sempat ragu-ragu untuk mengambil keputusan tersebut.

“Awalnya susah. Banyak yang bilang nggak mungkin lah orang mau masuk ke website. Karena Instagram sedang booming zaman itu (tahun 2018),” ujar Ramadhona.

Namun, pendapat orang tidak menghentikan Ramadhona untuk membuat website Makna Wedding. Setelah itupun, ia belum puas dengan website buatannya. Ramadhona tidak berhenti menggali ilmu untuk meningkatkan performa dan tampilan websitenya.

“Banyak yang meragukan, tapi tetap saja dijalani. Belajar sana sini untuk bisa membuat tampilan website yang bagus. Salah satunya dengan Elementor. Dulu belajar menggunakannya dua tahun,” kisah pria tersebut.

Homepage website Makna Wedding

Untuk mendukung websitenya, Ramadhona memilih paket Unlimited Webhosting Indonesia di Niagahoster. Baginya, paket hosting tersebut terjangkau dan sesuai kebutuhan website Makna Wedding.

Bersamaan dengan hosting, Ramadhona juga membeli domain paketpernikahan.net. Namun, kemudian ia membeli domain lain, yaitu paketpernikahan.co.id. Domain co id inilah yang digunakan website Makna Wedding hingga sekarang.

“Awalnya kami pakai domain .net. Tapi terus kepikiran, kan website Makna Wedding ditujukan untuk orang Indonesia. Jadi kami ganti menggunakan domain .co.id.,” jelas Ramadhona ketika ditanya mengenai alasan pemilihan domainnya.

Baca Juga: 5 Kelebihan Domain ID yang Wajib Anda Ketahui

Keputusan Ramadhona untuk membuat website tidak salah. Informasi paket pernikahan yang mudah diakses di website mendatangkan banyak klien bagi Makna Wedding.

Cegah Website Lambat dan Temukan Peluang Bisnis Baru dengan Upgrade Hosting

Awalnya, Ramadhona memilih paket Unlimited Hosting karena performanya cukup untuk kebutuhan Makna Wedding. Namun, lambat laun paket hosting tersebut mendekati batas kemampuannya. Ada dua faktor yang membuat Ramadhona menyadarinya.

Pertama, Ramadhona melihat jumlah traffic yang terus bertambah. Peningkatannya memang kabar baik bagi Makna Wedding. Akan tetapi, kemampuan server Unlimited Hosting untuk menampung pengunjung juga menuju batasnya.

Kedua, Ramadhona menambahkan portofolio foto ke website Makna Wedding dari waktu ke waktu. Berhubung kini Makna Wedding menawarkan banyak paket pernikahan, portfolio yang ada di website pun jadi banyak. Kapasitas penyimpanan Unlimited Hosting jadi semakin berkurang.

Daftar paket pernikahan Makna Wedding

Ramadhona tahu bahwa websitenya bisa melambat bahkan  tidak bisa diakses jika kedua kondisi di atas berlanjut. Oleh karena itu ia ingin menggunakan jenis web hosting dengan kapasitas yang lebih besar dari Unlimited Hosting.

Kebetulan, Ramadhona kenal dengan produk-produk Niagahoster. Cloud Hosting adalah salah satunya.

Nah, apa saja perbedaan antara Shared Hosting dan Cloud Hosting? Yuk, lihat tabel berikut ini!

Tabel perbandingan Unlimited Hosting dan Cloud Hosting

Melihat keunggulan Cloud Hosting di atas, tidak heran jika Ramadhona tertarik untuk beralih ke jenis hosting tersebut. Tidak ingin websitenya terlanjur bermasalah, ia segera membeli paket Cloud Hosting.

“Waktu itu Cloud Hosting ada promo, jadi saya sekalian beli untuk tiga tahun. Manfaatnya banyak,” ujar Ramadhona.

Berkat upgrade ke Cloud Hosting, kedua kekhawatiran Ramadhona terselesaikan. Website Makna Wedding jadi bisa menampung lebih banyak pengunjung. Selain itu, Ramadhona bisa menambahkan lebih banyak konten visual.

Nah, menariknya, sumberdaya Cloud Hosting yang besar juga melahirkan bisnis baru bagi Ramadhona.

“Sejak upgrade hosting kami juga buka bisnis undangan pernikahan online. Bentuknya halaman website dan kami hosting di akun hosting Makna Wedding. Untuk domainnya, calon pengantin yang milih. Domainnya kami beli di Niagahoster,” ungkap Ramadhona.

Contoh undangan pernikahan online Makna Wedding

“Undangan online ini, selain jadi nilai jual ke klien, juga jadi media pemasaran. Di setiap undangan ada logo Makna Wedding dan kontaknya untuk promosi ke tamu undangan,” tambahnya.

Kapan Perlu Menggunakan Cloud Hosting?

Sekarang Anda tahu betapa bermanfaatnya Cloud Hosting terhadap Makna Wedding, bukan? 

Nah, belajar dari pengalaman Ramadhona, ada beberapa faktor yang menunjukkan bahwa Anda juga perlu menggunakan Cloud Hosting. 

Apakah website Anda mengalami situasi-situasi di bawah ini? Yuk cermati!

Kapan perlu menggunakan Cloud Hosting

Ingin Seperti Makna Wedding? Gunakan Cloud Hosting Niagahoster!

Bukan tanpa alasan Ramadhona mempercayakan kelancaran bisnisnya pada Niagahoster. Baginya, ada tiga hal yang membuatnya senang menggunakan layanan Niagahoster:

  • Harga yang Terjangkau
    Sejak pertama mengenal Niagahoster, Ramadhona langsung tertarik karena harga hostingnya. “Selama ini nggak dipusingkan dengan harga dari Niagahoster. Apa yang kami dapat dari yang kami keluarkan sangat menguntungkan bagi Makna Wedding. Apalagi, harga Niagahoster termasuk bersahabat,” komentar Ramadhona.
  • Customer Service 24 Jam
    Ramadhona juga betah menggunakan layanan Niagahoster karena customer servicenya yang bisa dihubungi 24 jam. “CS Niagahoster sangat membantu saya selama mengelola website Makna Wedding. Dan bagusnya 24 jam. Sempat saya minta tolong jam 11 malam dan dilayani dengan baik,” ungkap pria tersebut.
  • Banyak Promo
    Tadi Ramadhona sudah bercerita bahwa ia membeli paket Cloud Hosting ketika ada promo, kan? Promo tersebut bukan yang pertama dan terakhir, lho! Anda juga bisa menggasak promo-promo menarik lainnya jika menggunakan layanan Niagahoster!

Nah, selain tiga hal di atas, Anda juga akan mendapatkan manfaat-manfaat lainnya dengan menggunakan Cloud Hosting Niagahoster. Apa saja itu?

  • WordPress Accelerator dan LiteSpeed Memcached
    Cloud Hosting saja sudah lebih cepat daripada Unlimited Hosting, tapi Niagahoster juga menawarkan kecepatan ekstra. WordPress Accelerator memudahkan Anda untuk mempercepat website dengan satu klik. Ditambah fitur database cache yang dimiliki LiteSpeed Memcached, website Anda akan jadi lebih cepat lagi.
  • WordPress Management
    Sesuai namanya, WordPress Management membantu Anda untuk mengelola website berbasis WordPress. Berkat fitur ini, Anda jadi bisa melakukan login instan, update otomatis, backup harian, dan pengelolaan website lainnya dengan beberapa klik saja.
  • Gratis SSL dan Imunify360
    Semua paket Cloud Hosting Niagahoster dilengkapi dengan SSL gratis untuk mengenkripsi lalu lintas data website. Selain itu, Anda juga mendapatkan fitur Imunify360 untuk mencegah masuknya malware.

Banyak kan keuntungan Cloud Hosting Niagahoster? Anda bisa mendapatkannya dengan Rp150.000 per bulan saja, lho. Jadi tunggu apa lagi? Pilih paket Cloud Hosting Anda sekarang!

Aldwin Nayoan Aldwin is a content writer at Niagahoster. Specializing in web hosting and WordPress, he is eager to help people uplevel their business on the internet. Apart from being a tech junkie, Aldwin likes fiction and photography.