Halo Hoster People! Niagahoster selalu berkomitmen untuk memberikan produk terbaik dan setia menemani perjalanan Anda untuk meraih sukses online.
Salah satu produk yang pernah kami hadirkan sebagai inovasi atas komitmen tersebut adalah layanan Niagahoster Forum. Nah, kali ini, kami ingin menyampaikan pengumuman terkait platform berbagi informasi kami tersebut.
Langsung saja, ini dia artikel selengkapnya!
Niagahoster Forum Pamit Undur Diri
Niagahoster Forum adalah platform berbagi tips, bertukar informasi, dan menemukan solusi yang dimoderasi langsung oleh tim profesional Niagahoster. Dengan Niaga Forum, Anda bisa bertanya, membuat polling, maupun membagikan berita hangat seputar dunia online.
Namun dengan berat hati, Niagahoster Forum resmi ditutup pada tanggal 1 Februari 2023.
Kami sangat berterima kasih kepada Anda, Hoster People, yang selama ini turut berpartisipasi dalam meramaikan Niagahoster Forum. Semua yang telah Anda berikan tentunya akan memberikan manfaat, baik bagi Anda maupun pengguna lain yang ingin mencapai sukses online bersama.
Meskipun layanan tersebut kami tutup, Anda tak perlu galau saat ingin mencari sumber informasi tepercaya.
Niagahoster sebagai layanan hosting nomor satu di Indonesia masih tetap pada komitmen untuk memberikan edukasi dan wawasan baru seputar hosting dan bisnis online di berbagai channel.
Apa sajakah itu? Langsung saja, yuk menuju poin berikutnya!
Rekomendasi Channel Informasi Niagahoster
Berikut adalah beberapa rekomendasi channel edukasi dan rujukan informasi resmi Niagahoster yang bisa Anda akses:
1. Knowledge Base
Knowledge Base (KB) atau Pengetahuan Dasar adalah platform panduan pengguna Niagahoster yang bisa Anda manfaatkan sebagai sumber referensi resmi.
Dengan Knowledge Base, Anda bisa mendapat pemahaman terkait cara menggunakan layanan Niagahoster, membangun dan mengelola website hingga online, sampai mengatasi kendala yang mungkin terjadi.
Bagi Anda yang penasaran, silakan langsung akses Knowledge Base lewat link berikut!
2. Niagahoster Course
Siapa di sini yang gemar mencari ilmu lewat kursus online? Nah, Niagahoster juga tak ingin ketinggalan untuk berbagai ilmu kepada Anda dengan menghadirkan Niagahoster Course (NiCo). Inilah platform kursus online bagi Anda, para pelanggan setia kami.
Di platform ini, Anda bisa mengikuti berbagai course seputar pengembangan website, desain, bisnis online, dan digital marketing dari praktisi profesional Niagahoster tanpa dipungut biaya sepeserpun!
Menarik banget, kan? Jadi tunggu apa lagi, ikuti kelas di Niagahoster Course sekarang!
3. Niagahoster Blog
Lagi searching sesuatu di Google, eh yang muncul paling atas ternyata artikel dari blog Niagahoster. Hayo… Anda pasti pernah atau bahkan sering mengalaminya, kan?
Memang betul, Niagahoster Blog adalah sumber informasi paling up to date di seputar dunia website, insight bisnis, hingga trik jitu memaksimalkan layanan Niagahoster.
Dengan berbagai artikel di dalamnya, mendapatkan informasi untuk mendukung langkah Anda untuk meraih kesuksesan online jadi lebih mudah.
Tenang, konten Niagahoster Blog dikemas secara ringan, kekinian, tapi tetap gampang dipahami, kok. Tertarik membaca? Klik tautan di bawah, ya!
FAQ seputar Niagahoster Forum
Question : Apakah Niagahoster Forum tidak dapat digunakan kembali ke depan?
Answer : Betul, layanan atau fitur Niagahoster Forum akan tidak dapat Anda gunakan lagi.
Question : Apakah akun yang saya miliki pada Niagahoster Forum akan hilang?
Answer : Dengan berhentinya layanan Niagahoster Forum, maka akun Anda secara otomatis dihapus.
Question : Bagaimana jika saya memiliki kendala atau pertanyaan?
Answer : Kami memiliki dukungan Knowledge Base yang lengkap terkait penggunaan produk dan layanan, yang dapat Anda manfaatkan.
Question : Bagaimana jika ingin mendapatkan update terkait perkembangan produk atau layanan Niagahoster?
Answer : Anda dapat mengunjungi Niagahoster Blog untuk seluruh update informasi, tips dan trik untuk memaksimalkan layanan.
Question : Bagaimana jika saya membutuhkan respon cepat terkait segala permasalahan yang ditemui?
Answer : Kami memiliki Customer Support 24 jam yang selalu siap membantu Anda dengan respon yang cepat.
Demikian pemberitahuan kami terkait penutupan platform Niagahoster Forum. Tetap semangat untuk memaksimalkan potensi online Anda dengan berbagai layanan Niagahoster.
Jangan lupa untuk klik tombol Subscribe agar tidak ketinggalan informasi terbaru kami. Sampai jumpa lagi!
bagaimana bisa mendapatkan video tutorialnya, terima kasih
Halo! Kalau boleh tahu, tutorial pada platform mana ya? Kalau di Niaga Course tinggal join kelasnya saja untuk bisa menonton pembelajaran dalam bentuk video.
Mengapa permohonan pendaftaran saya di tolak
Apa saja yg perlu saya siapkan saat pendaftaran
Agar bisa diterima
Saya pemula disini
Terimakasih
Hai, kak. Mungkin bisa diperjelas pendaftaran yang dimaksud untuk layanan Niagahoster yang mana?
hallo Kak, selamat malam.
untuk materinya bisa share dalam bentuk PDF.?
Halo kak, kalau boleh tahu materi yang mana ya? Karena di artikel ini, kami tidak menambahkan materi dalam bentuk PDF. Atau jika ingin mengunduh ebook PDF kami secara gratis bisa merujuk ke halaman ebook ya.
tampilan yang di jelaskan di basics itu tidak sama dengan yang ada di wordpress kak, gak punya kontak apa buat tanya jawab ta kak
Hai, kak. Terima kasih sarannya. Untuk saat ini platform yang kami sebutkan memang belum mendukung kontak tanya-jawab interaktif antar sesama member. Namun kakak tetap bisa bertanya melalui kolom komentar, seperti di Niagahoster Blog, agar pertanyaan tersebut nanti bisa dijawab.
Hallo kak, aku mau minta tolong nih. aku kesulitan membuat website sendiri. tolong panduannya kak. uda 2 bulan daftar tapi belum bisa mengoprasikannya
Hai, kak. Jika kesulitan membuat website kami memiliki panduan lengkapnya, kok. Silakan mampir ke artikel cara membuat website ya.
di tema enigma yang telah saya install, tidak ada menu THEME OPTION seperti yang terdapat dalam video tutorial, sehingga tidak dapat melakukan edit bagian FOOTER dan lain lain…
bagaimana solusinya?
Hai, kak. Bisa diinformasikan video tutorial mana yang kakak maksud?
halo kak sy sudah terlanjur pilih domain com gimana ya?apa bisa ganti ke .org
Halo, kak. Jika sudah terlanjur menggunakan domain .COM tidak masalah, ya. Namun jika kakak pengen ganti, itu solusinya membeli domain baru dengan ekstensi .ORG, ya.