Waryanto Technical Content Writer, Menyukai dunia Technical IT, Digital Marketing & Travel Blogging. Suka berbagi hal baru yang bermanfaat bagi orang lain.

Cara Membuat Subdomain di cPanel (Termudah!)

2 min read

Third Level Domain atau Subdomain

Ingin membuat laman khusus di website seperti forum atau blog? Tak perlu beli domain baru, Anda bisa mewujudkannya dengan cara membuat subdomain. Masalahnya, bagaimana cara membuat subdomain di cPanel yang benar?

Tenang, Anda sudah mengunjungi artikel yang tepat. Kali ini kami akan mengajak Anda belajar cara buat subdomain melalui cPanel. Caranya singkat dan mudah diikuti pemula kok. Sudah penasaran? Langsung saja, simak tutorialnya berikut ini!

Apa Itu Subdomain?

Subdomain adalah ekstensi yang memiliki fungsi terpisah dari nama domain utama, sehingga dapat Anda gunakan untuk menginstal website lain. Jadi, kalau ingin memiliki subdomain, Anda harus memiliki domain terlebih dahulu. Setelahnya, Anda baru bisa membuat beberapa subdomain sesuai kebutuhan website.

Sebagai contoh, sebuah perusahaan dapat menggunakan “support.namadomain.com” untuk dukungan pelanggan dan “blog.namadomain.com” untuk blog perusahaan. Hal ini dapat membantu pengelolaan konten dan memudahkan pengguna untuk menemukan konten tertentu di website.

Cara Membuat Subdomain dengan Mudah

Sebelum memulai cara membuat subdomain di cPanel, Anda perlu mengetahui tema cPanel terlebih dahulu. Sebab, konfigurasi pada tiap tema memiliki cara yang berbeda. Ikuti langkah-langkah ini untuk mengetahuinya:

  • Pertama-tama, Anda bisa membuka cPanel sesuai URL yang diberikan saat mendaftar layanan hosting. Apabila Anda pengguna layanan hosting Niagahoster, Anda bisa juga login cPanel melalui Member Area Niagahoster. Kemudian, pilih akun website dan klik Kelola Layanan
klik Kelola layanan
  • Di halaman berikutnya, scroll ke bawah dan temukan menu Quick Shortcut ke cPanel. Kemudian, klik tombol Lihat Semua Fitur cPanel yang akan membawa Anda ke halaman menu cPanel.
pilih lihat semua fitur cpanel
  • Anda bisa mengetahui tema yang digunakan di halaman cPanel. Bagian yang kami tandai kotak berwarna merah menunjukkan tema cPanel yang sedang Anda gunakan.
cara mengetahui tema cpanel

Setelah mengetahui tema cPanel, kini saatnya Anda belajar cara membuat subdomain di cPanel. Ini dia penjelasan langkah-langkahnya:

1. Cara Buat Subdomain untuk Tema Jupiter

Langkah pertama dalam cara buat subdomain di cPanel adalah login ke cPanel.

langkah pertama dalam cara membuat subdomain di cpanelo adalah mengakses halaman menu cpanel

Di halaman cPanel, cari tab Domains lalu pilih menu Domains

menu domains di cpanel

Di dalam menu tersebut, klik Create A New Domain. Kemudian masukkan nama dan subdomain yang Anda inginkan. 

membuat subdomain di cpanel

Ketik nama subdomain baru yang ingin dibuat dan hapus tanda centang pada opsi Share document root.

Kami menggunakan nama subdomain sebagai contoh saja. Anda bisa mengubahnya sesuai dengan nama subdomain yang Anda inginkan. Jika sudah, klik tombol Submit untuk membuat subdomain.

pilih nama subdomain

Jika subdomain berhasil dibuat, akan muncul notifikasi seperti berikut.

notifikasi subdomain berhasil dibuat

2. Cara Buat Subdomain untuk Tema paper_lantern

Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengakses cPanel hosting. Cara praktisnya, klik Subdomain di menu Quick Shortcut ke cPanel pada Member Area Niagahoster.

langkah pertama dalam cara membuat subdomain di cpanel untuk tema paper_lantern adalah mengakses menu subdomain melalui member area

Di halaman berikutnya, isi kolom yang tersedia. Yang harus Anda isi adalah:

  • Subdomain: Isi dengan nama subdomain yang diinginkan.
  • Domain: Tentukan nama domain utama dari subdomain.
  • Document Root: Isi dengan nama document root yang diinginkan.

Jika sudah terisi semua, klik tombol Create.

isi kolom dengan detail

Apabila subdomain berhasil dibuat, Anda akan melihat notifikasi berikut.

notifikasi subdomain berhasil dibuat

Selamat! Anda sudah berhasil mengikuti langkah-langkah cara membuat subdomain di cPanel baik untuk tema Jupiter ataupun paper_lantern. Bagaimana, mudah ‘kan?

Yang perlu diingat dalam membuat subdomain adalah, subdomain seperti mail, www, ftp, cPanel, whm, webmail, sampai webdisk sudah digunakan oleh sistem untuk berbagai macam keperluan. Oleh sebab itu, pastikan Anda menggunakan subdomain selain nama-nama tersebut, ya.

Buat Subdomain Sendiri dengan Mudah, Sekarang!

Membuat subdomain di cPanel memang bisa memudahkan pengelolaan konten website Anda. Dengan menggunakan subdomain, Anda bisa membuat alamat website terpisah untuk berbagai keperluan. Mulai dari forum, blog, toko online, atau yang lainnya.

Untuk bisa membuat subdomain, Anda harus sudah memiliki domain terlebih dahulu. Nah, kalau Anda ingin membeli domain murah tapi tetap berkualitas, Niagahoster adalah penyedia domain yang tepat. 

Sebab, Niagahoster menawarkan fitur pengelolaan domain yang lengkap, termasuk domain forwarding, DNS management, dan unlock domain. Semua fitur tersebut sudah bisa Anda manfaatkan dengan harga mulai dari Rp15 ribu/bulan saja!

Setelah membeli domain dan menghubungkannya ke website, nantinya Anda bisa membuat subdomain dengan mudah melalui panel kontrol layanan hosting di Member Area Niagahoster.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera pilih domain yang Anda inginkan untuk membuat subdomain!

Waryanto Technical Content Writer, Menyukai dunia Technical IT, Digital Marketing & Travel Blogging. Suka berbagi hal baru yang bermanfaat bagi orang lain.

15 Replies to “Cara Membuat Subdomain di cPanel (Termudah!)”

  1. terima kasih..tapi permasalahannya adalah..kenapa subdomain.mydomain.com tidak bisa diakses atau keluar mercusuar,tapi justru saat kita ketik http://mydomain.com/subdomain/ baru dia mau keluar.
    tolong dibalas lewat email saya daniyar@supinter.com

    1. Silakan ditunggu maksimal 24 jam untuk proses pointing, atau silakan diakses melalui private browser.

  2. kenapa subdomain bisa diakses di domainku.com/subdomain
    bagaimana supaya dibisa diakses dari domainku.com/subdomain dan hanya bisa diakses di subdomain.domainku.com
    terimakasih

    1. Anda bisa mencoba mencoba melakukan block pada subfolder, agar tidak hanya bisa diakses melalui subdomain saja

      1. selamat malam, bagaimana caranya melakukan blovk subfoder ya? Mohon penjelasannya. Terima kasih

  3. Bisakah membuat subdomain dengan akses terpisah dari cpanel utama? Misalnya hosting saya, saya buat melayani beberpa website klien. Mohon pencerahan.

  4. kenapa terkadang subdomain mengalami error privacy (your connection is not private)? mohon dijawab

  5. Terimakasih banyak tipsnya, walaupun saya sering bkin subdomain, tapi sering lupa caranya hehehe untung ada artikel ini cukup membantu kak.

  6. “Semua file atau script harus diunggah ke dalam direktori subdomain”
    Maksudnya file apa yang harus diunggah?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *