Karir di bidang web development memang sangat menarik. Selain menjadi salah satu profesi yang paling menjanjikan puluhan tahun ke depan, web developer juga menawarkan nominal penghasilan yang menggiurkan, baik melalui platform freelance, perusahaan, atau agensi sendiri.
Barangkali itulah mengapa saat ini kamu berkomitmen untuk menjalani karir di bidang ini. Dengan satu harapan: Ingin memiliki karir yang cemerlang di bidang pengembangan website.
Pertanyaan besarnya adalah.. Bagaimana caranya?
Perjalanan Panjang untuk Menjadi Web Developer yang Sukses
Kamu pasti tahu betul bahwa banyak hal yang perlu dilalui untuk memulai karir di bidang web development.
Mulai dari belajar bahasa pemrograman, berlatih mengembangkan website, hingga berhasil mendapatkan klien pertama.
Namun, perjalanan ini tentu tak selamanya berjalan mulus. Ada kalanya kamu harus menghadapi masalah-masalah seperti tampilan website yang error, server website yang down, hingga serangan hack.
Akibatnya, proyek websitenya jadi terhambat atasan dan klien pun marah-marah karena mereka tidak mendapat hasil sesuai ekspektasi.
Lalu.. Adakah cara agar kamu bisa mencegah masalah ini terjadi?
Tentu saja!
Dengan memilih penyedia hosting yang tepat seperti Niagahoster, kamu dapat menikmati berbagai manfaat yang dapat membuat perjalanan karirmu menjadi lebih lancar.
Ingin tahu alasannya? Mari kita bahas di bagian selanjutnya.
Bagaimana Cara Kami Menemani Perjalanan Karirmu?
Niagahoster adalah kawan setia bagi web developer di semua fase. Baik yang masih pemula, hingga yang sudah berpengalaman.
Begini cara kami membantumu di setiap jenjang karirmu:
1. Mulai dengan Latihan dan Menggali Wawasan
Kami paham bahwa di tahap ini, hal yang perlu kamu prioritaskan adalah mengasah skill.
Itulah mengapa kami menyediakan Niagahoster Blog dan Niagahoster Course yang berisi berbagai wawasan penting untuk membantumu memahami dunia web development.
Setelah menguasai ilmunya, kamu bisa langsung mempraktikkan skill web development-mu melalui layanan Unlimited Hosting dengan biaya yang sangat terjangkau – Mulai dari Rp10.000 per bulan.
Selain itu, kamu juga dapat menggunakan dan mempelajari fitur-fitur hosting di member area Niagahoster yang tampilannya ramah pengguna. Jadi, website yang kamu bangun bisa dikelola dengan mudah dari satu tempat.
2. Naik Kelas ke Level yang Lebih Tinggi
Sekarang, skill web development-mu sudah semakin matang. Jumlah klienmu pun mulai meningkat dari waktu ke waktu dan proyek yang kamu hadapi semakin beragam.
Seiring meningkatnya skala layananmu, jenis website yang kamu buat pun pasti skalanya lebih besar. Contohnya seperti website portal berita atau website toko online.
Oleh karena itu, tentunya kamu harus memastikan bahwa websitenya mampu menampung lebih banyak pengunjung dan memiliki infrastruktur server yang lebih mumpuni.
Untuk memenuhi kebutuhan ini, kamu bisa menggunakan layanan Cloud Hosting Niagahoster dengan kapasitas storage dan sumber daya server yang kuat menampung ratusan ribu hingga jutaan pengunjung.
3. Membangun Web Agensi Profesional? Siapa Takut!
Bila kamu sudah semakin ahli dalam membangun berbagai jenis website, tentunya request para klien jadi semakin bervariasi, dan banyak pula dari mereka yang ingin websitenya dicustom sana-sini.
Nah, untuk mengakomodasi tujuan website yang bermacam-macam, kamu bisa menggunakan layanan VPS yang menawarkan pengelolaan server yang lebih fleksibel dengan sumber daya server yang maksimal, info lengkap VPS cek di sini ya..
Ga cuma itu, jika di tahap ini kamu telah membangun web development agency, kamu bisa mencoba meraih margin keuntungan yang lebih tinggi dengan mengikuti Program Afiliasi Niagahoster.
Cukup dengan mempromosikan produk berbagai produk Niagahoster seperti Unlimited Hosting, Cloud Hosting, atau WordPress Hosting, Anda sudah bisa mendapatkan komisi hingga 70%!
Gunakan Layanan Hosting yang Tepat, Karena Niagahoster Will Always Be By Your Site
Sekarang, sudah percaya kan kalau Niagahoster dapat menemanimu di setiap fase perjalanan karirmu sebagai web developer?
Kami jamin bahwa kamu dapat menikmati layanan hosting yang stabil, cepat, dan aman. Dan jika kamu butuh bantuan, ada tim CS Niagahoster yang siap melayanimu 24/7.
Jadi, tunggu apa lagi? Jadikan Niagahoster sebagai rekanmu di bidang web development. Karena kami akan selalu ada di setiap perjalanan karirmu.