Layanan Hosting Aktif yang berada di Niagahoster memiliki tambahan informasi terkait status promo pada Detail Akun Hosting tersebut. Beberapa order hosting ada yang belum menggunakan promo dan ada juga yang mendapatkan promo.
Apabila Hosting tersebut belum menggunakan promo, maka status promo pada hosting akan ditunjukkan dengan simbol Strip (-) yang artinya memang belum pernah mendapatkan harga promo.
Order yang belum pernah mendapatkan harga promo seperti contoh order di atas bisa mendapatkan tambahan diskon dari kode promo untuk perpajangan hosting. Kode promo bisa didapatkan dari Kupon Niagahoster Poin.
Sementara. Order Hosting yang sudah mendapatkan harga discount, misalnya seperti potongan harga dari promo Lifetime dan promo Niagahoster Partner tidak akan mendapatkan tambahan potongan harga.
Apabila Hosting tersebut sudah mendapatkan promo, maka status promo pada hosting akan menampilkan informasi dari promo yang didapatkan. Misalnya Promo Lifetime dan Promo Niagahoster Partner.
Promo Lifetime
Promo Niagahoster Partner
Promo yang sudah aktif pada hosting membuat user tidak bisa menambahkan diskon tambahan lagi baik dari kode promo yang ia dapatkan maupun dari penukaran kupon di Niagahoster Poin.
Hal ini dikarenakan harga yang sudah diberikan kepada user tersebut sudah sangat murah. Apabila user memiliki Poin, user bisa menukarkan Poin tersebut untuk order yang lain atau dikumpulkan untuk mendapatkan merchandise atau reward menarik dari kami.
Lantas, bagaimana cara melihat Status Promo Hosting di Niagahoster?
Pertama, masuk ke halaman member area Niagahoster di sini.
Setelah berhasil login, pilih tombol Kelola Hosting pada salah satu order Hosting Aktif yang ingin dilihat status promonya.
Kemudian scroll ke bawah, Anda akan menemukan status Promo Hosting Aktif Anda di sini.
Apabila Hosting Aktif Anda sudah mendapatkan Harga promo, maka Anda tidak akan mendapatkan diskon tambahan dari kode promo / kupon apapun. Hal ini bisa dilihat dari Tagihan yang tidak memiliki tombol / form masukkan kode / kupon promo.
Salah satu Syarat dan Ketentuan Kupon di Niagahoster Poin adalah sebagai berikut:
Karena itu, sebelum mencari kode promo pastikan untuk memeriksa terlebih dahulu status Promo pada Hosting Aktif Anda.
Selesai.
Apakah artikel ini membantu?