Anda pengguna setia block editor Gutenberg di WordPress? Jika ya, berbahagialah! Pada 30 September 2022 lalu, editor resmi WordPress ini meluncurkan versi terbarunya yang diberi nama Gutenberg 14.2.
Gutenberg versi mutakhir ini membawa banyak perbaikan yang membuat pengalaman menulis Anda jadi lebih menyenangkan. Nah, apa saja fitur baru dan perubahan Gutenberg 14.2? Bagaimana cara update ke Gutenberg terbaru?
Tanpa basa-basi lagi, ini dia artikel selengkapnya!
Gutenberg 14.2 Terbaru Resmi Dirilis
Pada tanggal 30 September 2022, laman resmi Make WordPress Core memberitakan rilisan terbaru editor Gutenberg, yakni Gutenberg 14.2.
Bagi yang belum tahu, Gutenberg adalah editor WordPress yang mengusung konsep interface berbasis block. Sebagai editor yang secara resmi digandeng sejak WordPress 5.0, Gutenberg terbilang produktif dalam meluncurkan versi terbarunya.
Tercatat tiga bulan sebelumnya, tepatnya 20 Juli 2022, Gutenberg 13.7 masih menjadi varian teranyar dari block editor yang satu ini.
Kembali lagi, Gutenberg 14.2 bukanlah merupakan update besar-besaran yang membawa banyak perubahan drastis. Namun tetap saja, ada beberapa hal menarik yang patut Anda simak dari versi termutakhir Gutenberg.
Apa sajakah itu? Jawabannya ada di poin berikutnya!
Baca juga: Easy Digital Downloads 3.1 Dirilis dengan 10 Core Blocks Baru
Apa Saja Fitur Baru dan Perubahan Gutenberg 14.2?
Berikut ini beberapa perbaikan dan fitur baru yang membuat Gutenberg 14.2 menjadi selangkah lebih maju dibanding versi pendahulunya:
1. Smart Suggestions untuk Query Loop Block Variations
Block variations adalah beberapa block dengan fungsi yang sama, tapi dibedakan dari sisi atributnya. Sebuah block dikatakan sebagai variasi dari block lain, apabila ia didaftarkan di Query Loop.
Pada Gutenberg 14.2, jika Anda tengah melakukan aktivitas di suatu block, maka inserter Gutenberg akan menampilkan saran berupa variasi block tersebut yang telah diinputkan pada Query Loop.
2. Penyempurnaan Writing Flow
Gutenberg 14.2 memperbaiki beberapa aspek writing flow guna menyempurnakan pengalaman menulis Anda, seperti:
- Efek animasi yang lebih natural, baik pada line inserter maupun inserter lainnya.
- Proses seleksi beberapa block berbeda kini lebih konsisten secara visual.
- Block inserter kini disembunyikan ketika Anda sedang mengetik, membuat tampilan editor jadi lebih bersih.
3. Pengaturan Letter Spacing pada Headings
Letter Spacing adalah spasi antar huruf dalam sebuah kata. Meski kelihatan sepele, letter spacing terkadang menjadi masalah estetika karena beberapa jenis font punya spasi antar huruf yang terlalu rapat.
Untungnya di Gutenberg 14.2, Anda bisa mengatur letter spacing untuk setiap heading, mulai dari H1 sampai dengan H6 melalui menu Global Styles.
Baca juga: Gutenberg 14.4
4. Opsi Kustomisasi di Calendar Block
Calendar Block juga menjadi salah satu bagian yang diberi opsi kustomisasi tambahan di Gutenberg 14.2. Kini, Anda bisa mengubah warna teks, background, dan link di calendar block sesuai dengan selera.
Tiga menu settingan visual ini bisa dipakai untuk mengatur tampilan kalender Anda, baik secara global maupun spesifik untuk tiap kalender.
Block pattern adalah layout block bawaan Gutenberg yang fungsinya untuk memudahkan Anda mendesain suatu bagian website. Contoh block pattern antara lain header, buttons, gallery, pages, dan sebagainya.
Nah, Gutenberg 14.2 membekali dirinya dengan dua block pattern baru, yakni banner dan footer. Keduanya bisa Anda temukan di tempat yang sama, yaitu tab patterns pada block inserter.
6. Penambahan Autocomplete Links pada Blocks
Fitur baru di Gutenberg 14.2 selanjutnya adalah autocomplete link. Perlu Anda tahu, autocomplete link sejatinya sudah ada di Gutenberg versi terdahulu. Hanya saja sekarang, fitur ini tersedia di semua jenis block.
Cara mengaktifkannya juga mudah. Anda cukup mengetikkan shortcut [[ ketika tengah mengedit suatu block, lalu pilih link yang tersedia pada inserter.
Sebenarnya masih banyak perbaikan yang disuntikkan ke dalam Gutenberg 14.2. Namun, enam poin di atas adalah yang paling menonjol perubahannya dibanding yang lain.
Apakah Anda tertarik menjajal sendiri kecanggihan versi terbaru Gutenberg ini? Yuk scroll ke poin di bawah ini!
Baca juga: WordPress 6.0 Telah Rilis dengan 900+ Perubahan & Fitur Baru!
Cara Update ke Gutenberg 14.2 Terbaru
Cara update editor Gutenberg 14.2 sangatlah mudah. Apalagi, Gutenberg saat ini sudah menjadi fitur bawaan atau core WordPress. Artinya, selama Anda menggunakan WordPress versi terbaru (6.0.2), Gutenberg-nya akan terupdate secara otomatis.
Namun jika Anda menginstall Gutenberg sebagai sebuah plugin, cukup mengikuti beberapa langkah sederhana berikut:
Pertama, masuk ke dashboard WordPress, kemudian klik menu Updates dari sidebar sebelah kiri. Kemudian di bagian plugin, klik tanda centang pada Gutenberg. Jika sudah, klik tombol Update Plugins.
Tugas Anda tinggal menunggu proses update plugin berlangsung, yang biasanya hanya memakan waktu tak sampai satu menit. Bagaimana, mudah sekali kan? Kini, Anda bisa menikmati perubahan dan fitur-fitur baru di Gutenberg 14.2.
Pun demikian, update plugin dengan metode ini terkadang agak merepotkan, mengingat prosesnya yang masih manual. Untungnya, kami punya solusi yang lebih praktis untuk sekadar memperbarui plugin.
Caranya dengan memanfaatkan Auto Update WordPress. Fitur ini kami kembangkan secara khusus untuk Anda pelanggan setia Niagahoster. Cara mengaktifkannya juga tak kalah gampang.
Anda cukup login ke Member Area Niagahoster. Di beranda Member Area, klik WordPress Management > Website di sidebar sebelah kiri. Kemudian, pilih menu Auto Update dan lakukan konfigurasi seperti berikut:
Selamat! Anda berhasil mengaktifkan fitur Auto Update WordPress. Sedikit info tambahan, fitur ini tak hanya berfungsi untuk mengupdate plugin, tapi juga tema dan versi WordPress secara otomatis.
Dengan kata lain, semua komponen website WordPress akan selalu dalam keadaan baru. Canggih sekali, kan?
Baca juga: WooCommerce Blocks 8.6.0 Dirilis dengan Fitur Cross-Sells Products
Ingin Mengelola WordPress dengan Praktis? Simak Info Berikut!
Di artikel ini, Anda sudah mengenal fitur baru dan perubahan di Gutenberg 14.2. Anda juga telah mencoba cara update editor resmi WordPress ini, salah satunya lewat fitur Auto Update WordPress Niagahoster yang terbukti lebih praktis.
Anda yang ingin membuktikan sendiri praktisnya mengelola website WordPress, sekarang adalah saat yang tepat untuk berlangganan WordPress Hosting Niagahoster. Sebab, layanan hosting yang dirancang khusus untuk WordPress ini punya beragam kelebihan.
Selain Auto Update WordPress yang sudah kami demokan, masih ada One-Click WordPress Installation untuk menginstall WordPress dalam sekali klik serta Single-Click Admin Login untuk menuju dashboard WordPress tanpa perlu input username dan password.
Menariknya lagi, semua keunggulan di atas bisa Anda nikmati dengan harga yang terjangkau. Mulai dari Rp34ribuan/bulan saja! Jadi tunggu apa lagi, yuk segera cobain layanan WordPress Hosting Niagahoster!